Visitor

Namecheap.com

Google Perkenalkan Aplikasi Berbagi Konten (Spaces)

Namecheap.com

CALIFORNIA - Google kembali berinovasi kali ini meluncurkan aplikasi terbaru miliknya dinamai Spaces. Sebuah aplikasi yang dirancang untuk pengguna Android, iOS, dan Web.

Aplikasi ini didesain untuk mempermudah pengguna di berbagi konten dan komentar mengenai berbagai topik baik dari web dalam hal percakapan grup.

"Aplikasi ini akan melibatkan antara aplikasi untuk mencari dan berbagi file baik berupa artikel, video, dan gambar," ujar Direktur Produk Spaces, Luke Wroblewski.

Menurutnya, adanya Spaces kini akan mempermudah pengguna dalam percakapan grup pada suatu topik, karena aplikasi sudah terintegrasi dengan Google Search, Youtube, dan Chrome.

"Sehingga Anda (pengguna) tidak harus keluar dari aplikasi untuk memeriksa percakapan dengan orang lain," katanya seperti dihimpun dari The Verge, Selasa (17/5/2016).

Menurutnya, tampilan antarmuka Spaces terlihat sebagian aplikasi messaging, kini pengguna dapat membuat ruang platform dengan hanya satu ketukan saja melalui layanan pesan, email, dan jaringan sosial.

"Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mencari gambar, video, dan komentar yang telah dikirim secara bersama. Spaces diluncurkan untuk perangkat seluler yang menggunakan software Android atau iOS serta melalui akses browser Internet," pungkasnya.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Google Perkenalkan Aplikasi Berbagi Konten (Spaces)"

Post a Comment